Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Doa Yang Dibaca Ketika Melihat Keindahan Pemandangan Alam


Doa yang dibaca ketika melihat keindahan pemandangan alam - Keindahan alam tidak akan pernah habis untuk dinikmati dan kenikmatannya tidak akan pernah cukup waktu untuk membicarakannya.

Siapapun yang menelusuri alam akan selalu mendapatkan keindahan yang selalu baru dengan rasa yang baru. Jelaslah ini menuyiratkan bahwa alam merupakan anugerah alam yang tiada taranya, sehingga manusia patut bersyukur atas anugerah yang besar ini.

Banyak hal yang harus di pahami, salah satunya adalah keindahan alam nan asri itu perlu perawatan dan pengelolaan. Hal itu, belajar dari pengalaman yang telah dilalui.

Banyak tempat yang sekitar sepuluh tahun yang lalu merupakan spot yang sangat indah dengan nuansa pepohonan yang rindang,

diwarnai dengan beragam jenis tumbuhan dan bebungaan, kini sudah beralih pungsi menjadi lahan-lahan yang terlihat tandus ketika musim kemarau, oleh karena keserakahan yang tidak terkendali.

Seandainya keindahan yang saat ini juga tidak dijaga dan dikelola, maka sudah dapat dipastikan sepuluh tahun lagi akan hilang.

Anak cucu kita yang lahir saat ini, mungkin tidak akan bisa melihat keindahan yang hari ini kita nikmati.

Baca Juga :

>>> Doa-yang-dibaca-ketika-melihat-bulan-purnama

>>> Penjelasan-doa-ketika-ada-angin-kencang

>>> Doa-yang-dibaca-ketika-melihat-dan-mendengar-petir

Oleh karena itu penting sekali, mengaplikasikan rasa syukur itu dengan melakukan tindakan untuk merawat apa yang sudah di anegerakan dengan penuh keseriusan dan ketulusan.

Melepaskan sahwat duniawi yang bersipat pribadi demi kelangsungan alam yang akan diwariskan kepada generasi muda yang akan lebih perduli kepada alamnya di masa depan.

Agar keperdulian alam ini tetap terjaga, maka penting sekali mendidik jiwa kita, agar lebih perduli dengan keberadaan alam, salah satunya dengan membiasakan membaca doa berikut ini apa bila sedang menikmati pemandangan alam.

رَبَّنَا مَا خَلَقْتَ هَذا بَاطِلاً سُبْحَانَكَ فَقِنَا عَذَابَ النَّارِ

"Robbanaa maa khalaqta haadzaa baathilan subhaanaka faqinaa ‘adzaaban naar"

Ya Tuhan kami, tiadalah Engkau menciptakan ini dengan sia-sia, Maha Suci Engkau, maka peliharalah kami dari siksa neraka (QS. Ali Imran : 191)

Dengan membiasakan doa ini, ada harapan yang ditumbuhkan didalam jiwa, bahwa anugerah alam ini bukan ditujukan untuk sebuah kesia-sian, tetapi untuk sesuatu yang lebih berarti.

Seperti menanggulangi permasalahan sosial kemanusiaan yang menyangkut kesejahteraan, ketenangan, keamanan dan kenyamanan.

Permohonan agar kita dipelihara dari siksa api neraka diakhir doa tersebut, setidaknya mengingatkan kita, bahwa boleh jadi ketidak perdulian kepada alam inilah yang menyebabkan orang masuk kedalam neraka.

Pelaku penggundulan hutan, mungkin yang ada didalam pikirannya adalah kesejahteraan diri dan keluarganya, tetapi tidak berpikir dari sana ada dampak yang memberikan kerugian, tidak hanya harta bahkan bisa jadi nyawa, yaitu musibah banjir dan longsor.

Inilah mungkin yang penulis pahami, bahwa doa yang dibaca ketika melihat keindahan alam diatas secara tidak langsung, mengingatkan kita untuk lebih meningkatkan keperdulian terhadap kelangsungan alam.

Karena serius memikirkan dan melakukan tindakan untuk kelangsungan alam ini sama dengan sedang berusaha untuk melindungi dan memelihara diri agar kelak di akhirat termasuk bagian dari orang-orang yang selamat. Wallahu a'lam bis showab.

Posting Komentar untuk "Doa Yang Dibaca Ketika Melihat Keindahan Pemandangan Alam"